
Prodi TBI STAIN Kepri Mantapkan Persiapan Perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025
07 Februari 2025Bintan, Kampus Bersendikan Wahyu Berteraskan Ilmu — Program Studi Tadris Bahasa Inggris (TBI) Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau mengadakan Rapat Koordinasi dalam rangka mempersiapkan perkuliahan Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025. Kegiatan ini diselenggarakan secara daring melalui platform Zoom Meeting pada Jumat, 7 Februari 2025.