السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
Kampus Bersendikan Wahyu Berteraskan Ilmu - STAIN Sultan
Abdurrahman Kepulauan Riau mengucapkan selamat kepada seluruh calon mahasiswa
baru yang dinyatakan lulus melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional
Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) tahun 2025 pada Senin, 14
April 2025.
Kepala Subbagian Layanan Akademik, Dvi Afriansyah, S.Pd.,
menegaskan bahwa setiap calon mahasiswa yang telah lulus melalui jalur prestasi
diwajibkan untuk mengikuti tahapan prosedur selanjutnya sesuai jadwal yang
telah ditetapkan oleh bidang akademik.
“Proses registrasi (daftar ulang) akan berlangsung hingga 17
April 2025, sesuai dengan surat edaran yang telah kami umumkan pada 27 Maret
2025 lalu,” jelas Dvi.
Untuk informasi teknis lebih lanjut, calon mahasiswa dapat
mengakses laman resmi registrasi ulang melalui situs https://stainkepri.ac.id pada
bagian Pengumuman. Seluruh informasi terkait pemberkasan daftar ulang
serta narahubung yang dapat dihubungi telah dicantumkan secara lengkap di sana,
tambah Dvi.
Sementara itu, Ketua STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan
Riau, Dr. Muhammad Faisal, M.Ag., melalui pesan resmi yang disampaikan oleh
Humas, turut menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada para peserta yang
berhasil lulus dalam seleksi SPAN-PTKIN tahun ini.
Dengan adanya sistem registrasi yang telah disiapkan, pihak kampus berharap proses pendaftaran ulang dapat berjalan lancar tanpa hambatan, sehingga seluruh calon mahasiswa siap memulai perjalanan akademik di STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau.(Gby/LF)
STAIN Sultan Abdurrahman Kepri Ucapkan Selamat kepada Calon Mahasiswa Baru Lulus SPAN-PTKIN 2025
Ketua STAIN Kepri Tegaskan Komitmen Kinerja dan Pengembangan Institusi dalam Apel Senin Pagi