السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

STAIN KEPRI Undang Operator dan Guru BK SMA/SMK/Aliyah Sederajat di Bintan dan Kota Tanjungpinang Untuk Sosialisasikan PMB Jalur SPAN/UM PTKIN

  • 30 Januari 2023
  • Oleh: LAYANAN AKADEMIK
  • 254
Berita Utama

Bintan, Kampus Bersendikan Wahyu, Berteraskan Ilmu – Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau Khususnya Subbagian Layanan Akademik melaksanakan Kegiatan Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) Bersama Operator-operator SMA/SMK/Madrasah Aliyah Sederajat se-Kabupaten Bintan dan se-Kota Tanjungpinang, sosialisasi dilaksanakan di Ruang Rapat Terpadu STAIN SAR Kepri, Senin, 30-01-2023.

Hadir dalam sosialisasi ini Ketua STAIN SAR Kepri, Dr. Muhammad Faisal, M.Ag, Wakil Ketua I STAIN SAR KEPRI, Aris Bintania, M.Ag, Kepala Subagian Layanan Akademik, Dvi Afriansyah, S.Pd.I, Ketua-Ketua Program Studi (PRODI), Sekretaris Prodi, Kepala Labor Prodi STAIN SAR KEPRI dan Panitia Lokal SPAN-UMPTKIN STAIN SAR KEPRI.

Dalam sambutannya yang sekaligus pembukaan sosialisasi, Ketua STAIN SAR mengucapkan selamat datang pada operator dan Guru BK yang hadir, banyak nya mahasiswa yang masuk ke STAIN SAR Kepri juga bergantung kepada kinerja operator yang menginput data PDSS disekolah, “semoga operator sekolah dimudahkan dalam mengisi PDSS ini,”tutur Ketua.

Ketua STAIN Menambahkan, pada Tahun ini STAIN SAR Kepri akan alih Status menjadi Institut Agama Islam Negeri (IAIN), STAIN sudah menyiapkan sedemikian rupa Langkah apa yang harus ditempuh untuk alih status ini, “semoga tidak ada kendala dalam alih status nanti,”tutup Ketua.

Wakil Ketua I dalam sambutannya juga mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada operator-operator SMA/SMK/Aliyah Sederajat se-Kabupaten Bintan dan se-Kota Tanjungpinang yang telah berkenan hadir untuk mengadakan sosialisasi Bersama STAIN SAR KEPRI, Wakil Ketua I menerangkan bahwa SPAN-PTKIN dilaksanakan secara Nasional, ada dua jalur penerimaan mahasiswa yang terintegrasi secara Nasional dan ada jalur mandiri yang dilaksanakan secara mandiri oleh Kampus seprti STAIN SAR KEPRI nantinya.

Wakil Ketua I menambahkan, dalam kegiatan SPAN-PTKIN ada 58 PTKIN yang tergabung didalamnya, diharapkan Panitia lokal secara teknis bisa menyampaikan bahwa dalam Jalur SPAN-PTKIN terbuka bagi calon alumni SMA/SMK/Madrasah Aliyah Sederajat untuk ikut bergabung,”tidak hanya di STAIN SAR KEPRI tapi juga kepada seluruh PTKIN yang ada diseluruh Indonesia”pungkasnya.

Kembali ditambahkan Aris Bintania, jalur SPAN-PTKIN ini dilaunching Kementerian Agama (KEMENAG) sejak awal tahun, sosialisasi ini sangat penting karena STAIN SAR KEPRI sudah mengikutinya selama 5 Tahun, pada akhir Tahun 2017 STAIN SAR KEPRI sudah menjadi Negeri dan praktis pada awal Tahun 2018 STAIN SAR sudah tergabung di dalam SPAN-PTKIN secara Nasional.

“Setiap Tahun kita memerlukan evaluasi terutama sosialisasi, karena dalam jalur SPAN-PTKIN mulai dari pengisian PDSS realisasinya dilaksanakan langsung oleh Operator-operator sekolah, sosialisasi bertujuan agar nanti tidak terjadi miss communication antara calon mahasiswa ketika mengisi data PDSS di SPAN-UMPTKIN,”terangnya.

Aris kembali menambahkan, sangat perlu menjalin informasi antara operator-operator sekolah dengan calon mahasiswa agar calon mahasiswa yang mendaftarkan diri benar benar mendapatkan pilihan yang mereka inginkan,”semoga sosialisasi yang nanti dilaksanakan bisa kita komunikasikan bagaimana teknisnya supaya calon mahasiswa benar benar mendapatkan apa yang mereka inginkan”tuturnya.

Dalam penutupnya, Aris menambahkan bahwa Bagian Layanan Akademik STAIN SAR KEPRI telah menyediakan berbagai perangkat untuk menjelaskan kepada operator-operator sekolah yang telah berkenan hadir supaya anak didiknya yang akan menjadi calon mahasiswa benar-benar mendapatkan Perguruan Tinggi dan Program Studi yang sesuai keinginannya dan supaya STAIN SAR KEPRI ini menjadi Perguruan Tinggi utama yang meraka pilih.

Ka. Subbag Layanan Akademik, Dvi Afriansyah, S.Pd.I juga menerangkan kepada operator-operator sekolah Bagaimana Petunjuk Teknis (JUKNIS) terkait jalur SPAN-PTKIN, bagaimana cara mengisi PDSS dan operator-operator ini begitu antusias mengikutinya dan baru mengetahui bahwa ada PTKIN yang biaya kuliahnya sangat terjangkau dan juga memberikan Beasiswa KARTU INDONESIA PINTAR (KIP) Kuliah kepada mahasiswa yang memiliki syarat untuk mendapatkannya, “untuk tahun ini STAIN SAR Kepri mendapatkan kuota KIP Kuliah sebanyak 250 orang untuk mahasiswa baru,”tutup Dvi.

Setelah selesai sambutan dan pembukaan acara, kegiatan berikutnya adalah pengenalan Prodi-Prodi yang ada di STAIN SAR KEPRI yang langsung dipimpin perwakilan setiap Prodi, setiap Prodi menjelaskan tentang apa yang menjadi kelebihan dari Prodi mereka. (nDr).